Foto : Ist. |
Kegiatan pelatihan yang mengusung tema “Saksi yang kuat KB-KINSU pasti menang” itu diikuti oleh tiga puluh enam peserta dari 18 Kecamatan di Kutai Timur serta kegiatan ini dihadiri dan dibuka langsung oleh Ketua Tim Pemenang KB-KINSU Bapak Alfian Aswad.
Wakil Ketua I Bidang Saksi Tim Pemenangan KB-KINSU, Aleks Bhajo, S.KEL., SH mengatakan, pelatihan saksi PPK dilakukan untuk menyiapkan SDM yang ditugaskan mengawal dan mengamankan suara pasangan calon KB-KINSU.
Menurutnya, pelaksanaan Pilkada 2024 sudah sangat dekat yakni kurang 37 hari lagi, sehingga SDM saksi tingkat kecamatan harus segera dipersiapkan agar bisa merekrut dan melatih saksi ditingkat TPS.
"Saksi tingkat kecamatan dan desa telah disiapkan, kita juga melibatkan seluruh pengurus Partai Koalisi, Relawan, dan anggota DPRD terpilih yang tergabung dalam koalisi KB-KINSU,” kata Aleks Bhajo.
Ia juga menambahkan bahwa proses pelatihan saksi Tingkat TPS akan segera dilaksanakan dalam waktu dengan metode roadshow ke tiap-tiap kecamatan.
Wakil Ketua I Bidang Saksi, Aleks Bhajo juga berharap, usai pelatihan saksi akan terbangun kolaborasi antara semua pihak yang terlibat dan para saksi. Sehingga, para pihak yang terlibat dan koordinator saksi di tingkat desa bisa segera melakukan pelatihan saksi di tingkat TPS.
Menurut Aleks, sapaan akrabnya, untuk melakukan pengawalan dan pengamanan suara di seluruh TPS se Kabupaten Kutai Timur, membutuhkan 1000 lebih SDM. Jumlah itu masih ditambah lagi SDM koordinator saksi desa di 141 desa/kelurahan yang tersebar di 18 kecamatan yang ada di wilayah Kabupaten Kutai Timur.
Wakil Ketua I Bidang Saksi, Aleks Bhajo juga berharap, usai pelatihan saksi akan terbangun kolaborasi antara semua pihak yang terlibat dan para saksi. Sehingga, para pihak yang terlibat dan koordinator saksi di tingkat desa bisa segera melakukan pelatihan saksi di tingkat TPS.
Menurut Aleks, sapaan akrabnya, untuk melakukan pengawalan dan pengamanan suara di seluruh TPS se Kabupaten Kutai Timur, membutuhkan 1000 lebih SDM. Jumlah itu masih ditambah lagi SDM koordinator saksi desa di 141 desa/kelurahan yang tersebar di 18 kecamatan yang ada di wilayah Kabupaten Kutai Timur.
“Kita berpesan agar para saksi menyiapkan diri, karena saksi adalah garda terdepan untuk pengamanan suara di tingkat paling bawah,” ucapnya.
Aleks menjelaskan, meski KB-KINSU bisa menang mutlak di suatu wilayah, kemenangan itu harus tetap dikawal dan diamankan sampai tuntas. Sehingga, saksi PPK dan saksi di tingkat TPS mempunyai peran yang sangat vital yakni mengawal dan mengamankan suara pasangan calon DR. H. Kasmidi Bulang, ST.,MM & H. Kinsu, S.AK, serta memastikan tidak terjadinya kecurangan pada pelaksanaan Pilkada 2024 di Kabupaten Kutai Timur.
“Perekrutan saksi saat ini sudah mencapai 80 persen, dan sebentar lagi akan terpenuhi semua,” ungkapnya.
Aleks menjelaskan, meski KB-KINSU bisa menang mutlak di suatu wilayah, kemenangan itu harus tetap dikawal dan diamankan sampai tuntas. Sehingga, saksi PPK dan saksi di tingkat TPS mempunyai peran yang sangat vital yakni mengawal dan mengamankan suara pasangan calon DR. H. Kasmidi Bulang, ST.,MM & H. Kinsu, S.AK, serta memastikan tidak terjadinya kecurangan pada pelaksanaan Pilkada 2024 di Kabupaten Kutai Timur.
“Perekrutan saksi saat ini sudah mencapai 80 persen, dan sebentar lagi akan terpenuhi semua,” ungkapnya.
Aleks menegaskan, untuk Pilkada 2024 target yang dipasang masih tetap, yakni menang 65 persen untuk Pasangan calon KB-KINSU di Kabupaten Kutai Timur.
*(red)