×

Iklan

Iklan

Indeks Berita


Menuju Hari Sumpah Pemuda GRD Kota Makassar Gelar Dialog Publik

October 09, 2021 Last Updated 2021-10-09T03:43:40Z

foto : Ist.
Makassar, Corong Demokrasi,- Menuju hari sumpah pemuda Gerakan Revolusi Demokratik Komite Kota Makassar mengelar Dialog Publik kegiatan tersebut dilaksanakan di jalan Sultan Alaudin kota Makassar, pada Jumat (8/10/2021).

Dialog yang dihadiri oleh berbagai organanisasi daerah maupun organisasi gerakan di kota Makassar tersebut bertemakan"Apa Pandangan dan Peran Pemuda Dalam Mengembalikan Marwah Persatuan Gerakan Rakyat".


Kegiatan tersebut dilaksanakan untuk menyatukan persepsi gerakan pemuda dan mahasiswa terutama dalam penyatuan gerakan rakyat di kota Makassar dalam menyambut hari sumpah pemuda  pada 28 oktober 2021 yang akan datang. 


Ancik Yunarto selaku ketua umum Komite kota Makassar dalam wawancaranya kepada media ia menegaskan bahwa gerakan saat ini harus terus di bangun terutama dengan adanya keterlibatan pemuda dalam mengagas persatuan bersama rakyat.


"Harapan saya dengan di selenggarakannya dialog ini dapat membuka dan menyatukan wawasan semua pihak terutama gerakan pemuda dan mahasiwa yang ada di kota Makassar sebab kebebasan demokrasi disisi lain menjadikan mental pemuda lupa akan peristiwa perlawanan bangsa kita yang dipelopori oleh kaum muda", pungkas Ancik.


Selain itu ia juga mengatakan bahwa solusi yang tepat saat ini adalah keikutsertaan pemuda dalam melakukan penyadaran kepada massa rakyat.


"Maka resolusinya adalah memberikan pendidikan kesadaran kepada massa rakyat agar sadar akan sistem ketertindasan class sosial, yang dimana class proletariat kerap dieksploitasi oleh pengambil kebijakan yang sungguh memelihara sistem liberal" tutup Ancik


(ari)



×
Berita Terbaru Update