Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita


Kapolri Baru Dilantik, Iwan Fals Beri Peringatan

January 27, 2021 Last Updated 2021-01-27T09:32:14Z

Foto : Ist

Corong Demokrasi,- 
Iwan Fals melalui Twitter mengucapkan selamat sekaligus menyampaikan pesan untuk Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) yang baru dilantik, Listyo Sigit Prabowo.

Musisi legendaris itu mengunggah berita pelantikan Listyo Sigit sebagai Kapolri. Iwan Fals menuliskan pesan singkat dalam cuitan Twitternya: "Selamat, Rastra Sewakottama."

Rastra Sewakottama merupakan bagian pertama dari Tri Brata atau tiga pedoman dasar Polri yang harus selalu dijunjung para anggotanya.

Dilansir dari Polri.go.id, Rastra Sewakottama yang diambil dari bahasa sanskerta berarti Polri adalah abdi utama pada nusa dan bangsa.


Iwan Fals tampaknya berharap Polri di bawah pimpinan Listyo Sigit tetap menjaga kuat pedoman Tri Brata demi mengayomi dan melindungi warga negara.

Sebelumnya, Jenderal Idham Azis secara resmi menyerahkan tongkat estafet kepemimpinan sebagai Kapolri keppada Jenderal Listyo Sigit.

Upacara serah terima jabatan itu digelar di gedung Rupatama Mabes Polri sekitar pukul 13.00 WIB. Sejumlah pejabat utama (PJU) Mabes Polri hadir dalam seremoni itu.

Listyo kemudian menyebutkan dua misi utama yang akan dijalankan Polri di bawah kepemimpinannya yaitu penanganan pandemi Covid-19 dan mengawal pertumbuhan ekonomi nasional.

"Kami akan melaksanakan tugas menghadapi tantangan ke depan yang tentu kita ketahui bersama saat ini kita sedang menghadapi pandemi Covid, bagaimana kita berusaha melakukan upaya penanggulangan Covid," ujar Listyo di Istana Negara, Rabu (27/1/2021).

"Dan bagaimana Polri membantu mengawal pertumbuhan ekonomi nasional agar kita semua bisa terlepas dari situasi yang ada dan ekonomi bisa kembali tumbuh," ujar Listyo.

*(red)


×
Berita Terbaru Update