Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita


Airlangga Optimis SWF RI Saingi Temasek Holding

January 27, 2021 Last Updated 2021-01-27T12:22:27Z

Foto : Ist

Corong Demokrasi,- 
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengungkapkan update terkini Sovereign Wealth Fund (SWF) Republik Indonesia (RI) atau Indonesia Investment Authority (INA).

Dalam webinar Majelis Wali Amanat Universitas Indonesia "Covid-19 dan Percepatan Pemulihan Ekonomi 2021: Harapan, Tantangan, dan Strategi Kebijakan" yang ditayangkan di kanal Youtube Universitas Indonesia, Rabu (27/1/2021), Airlangga bilang kalau sejumlah persiapan sudah mendekati final.

"Untuk SWF ini PP-nya sudah, tinggal terkait dengan fasilitas perpajakan, kemudian juga struktur daripada SWF itu sendiri dari segi permodalan pemerintah menyiapkan Rp 75 triliun," ujarnya.

Airlangga bilang ada dua tipe pada fund SWF, yaitu master fund dan thematic fund. Untuk master fund sudah ada komitmen dari JBIC, US FCD, dan ADIA. Sedangkan thematic fund lebih fokus terkait dengan sektor di bawahnya.

"Kemudian juga beberapa SWF tentu kita berharap kita bisa menjadi juga salah satu yang besar di level ASEAN. Bapak presiden (Jokowi) sudah menargetkan bahwa untuk fund-nya itu sebesar US$ 20 miliar sebagai tahap awal," kata Jokowi.

Mengutip paparannya, terdapat tiga top SWF di ASEAN, yaitu GIC Private Limited dengan total aset US$ 453 juta, Temasek Holdings US$ 417 juta, dan Khazanah Nasional Berhad US$ 20 juta.

*(red)


×
Berita Terbaru Update