×

Iklan

Iklan

Indeks Berita


Diduga Sakit, Warga Mimika Meninggal di Depan Kantor Telkom

September 10, 2020 Last Updated 2020-09-10T05:57:38Z


Kab. Mimika, Corong Demokrasi,-
Seorang pria berinisial (AG) 53, meninggal di depan Kantor PT Telkom di Jalan Belibis, Kota Timika, (9/09/2020) sekitar pukul 14.40 WIT.

Kejadian ini membuat geger warga disekitar  lokasi kejadian. terkait kejadian tersebut Kapolsek Mimika Baru (Miru) Kompol Sarraju menjelaskan, awalnya AG ditemukan oleh seorang warga yang kebetulan melintas. 

Warga melihat seseorang tergeletak dengan posisi tengkurap dan tidak bergerak, ia kemudian melaporkan ke Polsek Mimika Baru.

"Korban ini ditemukan dalam kondisi tengkurap dan tidak bergerak. Untuk memastikan keadaan korban, maka dilaporlah kejadian tersebut ke Polsek Miru," ungkap Kompol Sarraju saat dikonfirmasi.

Personel Polsek Mimika Baru, bersama Satuan Intelkam, Reskrim, dan Perintis Polres Mimika kemudian mendatangi tempat kejadian perkara (TKP). Kapolsek Mimika Baru (Miru) Kompol Sarraju menjelaskan bahwa awalnya AG ditemukan oleh seorang warga yang kebetulan melintas.

Warga melihat seseorang tergeletak dengan posisi temgkurap dan tidak bergerak. Ia kemudian melaporkan ke Polsek Mimika Baru.

"Korban ini ditemukan dalam kondisi tengkurap dan tidak bergerak. Untuk memastikan keadaan korban, maka laporlah ke Polsek Miru," kata Kompol Sarraju saat dikonfirmasi melalui pesan singkatnya.

Personel Polsek Mimika Baru, bersama Satuan Intelkam, Reskrim, dan Perintis Polres Mimika kemudian mendatangi tempat kejadian perkara (TKP)Olah TKP kemudian dilakukan, dan membawa jenazah ke RSUD Mimika.

Menurut Kompol Sarraju, berdasarkan keterangan sejumlah saksi, mereka sempat melihat korban berjalan kaki dari arah lampu merah persimpangan Jalan Yos Sudarso-Jalan Belibis dengan membawa kantong plastik dan satu botol air mineral. 

Sesampainya di depan Kantor Telkom, pria tersebut duduk sambil makan. Tidak lama kemudian, pria itu dalam posisi tengkurap, namun para saksi tidak berani mendekat karena takut.

"Dari peristiwa tersebut, kami melakukan olah TKP dan melakukan penyelidikan. Selanjutnya membawa korban ke RSUD Mimika,"pungkas Sarraju.

Sementara berdasarkan saksi dari tetangga AG, dikatakan Kompol Sarraju bahwa AG diduga sakit.

Sebab, sejak Selasa malam AG sekitar pukul 20.00 WIT keluar rumah dalam keadaan sakit, dan sempat dilakukan pencarian oleh keluarga.

*(ari)


×
Berita Terbaru Update