Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita


Debit Air Meningkat, Masamba Kembali Di Terjang Banjir Susulan

August 05, 2020 Last Updated 2020-08-04T19:13:35Z

Makassar, Corong Demokrasi,-
Banjir susulan kembali terjadi di Kecamatan Masamba, Kabupaten Luwu Utara, Sulawesi Selatan. Hujan deras selama beberapa hari membuat genangan air meningkat sehingga tanggul sungai di wilayah setempat kembali jebol.

"Debit air sungai naik karena hujan terus menerus," kata Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani.(4/08/2020)

Ia mengatakan, kenaikan air sungai di Masamba lantaran pendangkalan akibat banjir bandang pada Senin, 13 Juni 2020 yang lalu. Meskipun saat ini tim dari balai dan beberapa pihak terus melakukan pembersihan.

Menurut Indah, proses pembersihan terkendala cuaca buruk di Kabupaten Luwu Utara. Beberapa hari terakhir hujan terus mengguyur wilayah setempat, padahal proses pembersihan belum rampung. Namun pememerintah sementara berupaya untuk mengatasi situasi ini, agar tidak kembali terjadi kejadian yang serupa.

Kendati demikian, Indah memastikan hanya Kecamatan Masamba yang dilanda banjir. Sedangkan Kecamatan Radda sudah dalam kondisi lebih baik.

"Di Radda lokasi sungainya sudah lebih rendah dari jalan. Kalau Masamba sedimennya mengumpul, belum terurai semua. Jadi memang karena sedimentasi," tegasnya.

Indah menambahkan warga yang mengungsi dalam kondisi baik. Beberapa dari mereka telah kembali ke rumah dan bersih-bersih.

"Tapi, kami tetap ingatkan kalau hujan jangan beraktivitas dulu karena cuaca tidak menentu," tutupnya.


*(val)


×
Berita Terbaru Update