Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita


Seorang Bripka Di Polres Matim Berikan Bantuan Kursi Roda Kepada Lansia

July 09, 2020 Last Updated 2020-07-09T06:43:31Z

MANGGARAI TIMUR,- 
Bripka I Dewa Nyoman Sugiarta, anggota Polisi Resort (Polres) Matim, menyerahkan bantuan Kursi roda untuk Mama Rosalia Dahung (58), penderita sakit stroke warga Kampung Longko, desa Bangka Kantar, Kecamatan Borong.

Penyerahan bantuan kursi Roda ini berlangsung dikediaman Mama Rosalia pada Sabtu (4/7/2020).

Mendengar informasi dari warga atas bantuan kursi tersebut, Wartawan media ini langsung mewawancarai Pria yang akrab disapa Polisi Dewo tersebut melalui via telpon.

Dia membenarkan, kalau dirinya bersama keluarga menyerahkan bantuan Kursi Roda dan sembako untuk Mama Rosalia.

Lanjut Polisi Dewo, dirinya merasa terguga atas penderitaan yang dialami oleh Mama Rosalia dan ketiga anaknya, hingga menyisihkan sedikit rezeki dari keluarganya untuk membelikan Kursi. 

"Saya mengetahui tentang penderitaan Mama Rosalia, Waktu saya melihat video di grup WhatsaApp Polres Matim, saat saya menonton Video tersebut, hati saya terguga melihat penderitaan ibu rosalia yang tidak berdaya," tutur Polisi Dewo.

Menurutnya, Mama Rosalia sudah mengalami stroke yang berakibat pada kelumpuhan selama lima tahun, kedua kakinya susah untuk bergerak. Dia tinggal serumah bersama ketiga anaknya dan suaminya merantau sudah lima belas tahun ke Malaysia dan belum pulang.

"Kita hanya berdoa, semoga selalu diberikan kesehatan, agar kegiatan kemanusiaan ini terus saya lakukan kedepannya, pada tahap awal ini ada dua kursi roda yang sudah saya belikan, tersisa satu, dan rencananya dalam waktu dekat akan kita serahkan ke sasaran lain yang sangat membutuhkan," tutup Dia.*(ydh)


×
Berita Terbaru Update